H. Bachtiar Chamsyah: Islam Membawa Perubahan Besar bagi Indonesia

TintaSiyasi.com -- Politisi H. Bachtiar Chamsyah menilai Islam membawa perubahan bangsa.

"Yang harus dikatakan itu Islam membawa perubahan yang besar dalam bangsa ini, itu yang benar," ungkapnya di YouTube Bincang Perubahan dalam acara bertajuk Ucapan Pejabat Harus Teduh, Jangan Buat Gaduh, Senin (7/21/2022).

"Lihat saja kenapa sampai 90 persen orang beragama Islam? Kalau agama ini tidak baik, kenapa orang-orang masuk Islam? Itu kan logika-logika sederhana," jelasnya.

Terkait Bahasa Arab, ia melogikakan bahwa Nabi umat Muslim berasal dari Arab, sehingga tidak mungkin berbahasa Jawa. "Lucu lah," katanya.

Selain itu ia membeberkan, banyak bahasa-bahasa dari Arab yang diserap ke Bahasa Indonesia, seperti musyawarah. 


Negarawan

"Ketika disumpah menjadi menteri, maka kita bertindak sebagai negarawan," tuturnya

Menurutnya, ucapan seorang pejabat harus menggambarkan negarawan, karena disumpah dengan Al-Qur'an.

"Hendaklah kalau kita menjadi menteri itu, hendaklah sebagai negarawan. Bangsanya terpecah teruslah (jika berkata memecah-belah), antara kadrun kemudian cebong, kampret. Jadi kita ciptakan keteduhanlah," pungkasnya.[] Munamah

Posting Komentar

0 Komentar