Om Joy: Jangan Memberikan Potongan-potongan Kain pada Redaksi

foto:Tinta Intens III, Fatih 

TintaSiyasi.com –Bila diibaratkan dengan pakaian, tulisan yang bagus adalah yang sudah jadi baju. " Janganlah memberikan potongan-potongan kain kepada redaksi. Tetapi sebagai penulis, hendaklah ia mampu menjahit potongan-potongan kain itu menjadi baju,” ujar Joko Prasetyo, pemateri Tinta Intens III: Teknik Menulis Artikel , Ahad (14/6/2020) secara virtual.



foto: Tinta Intens III, Fatih 

Selain tulisan yang bagus secara teknis, menurut Om Joy, begitu sapaan akrabnya, jika ingin mengirimkan tulisan kepada media, berikanlah tulisan yang utuh kerangkanya. Yaitu tidak mengambang, karena pastinya redaksi ingin mendapatkan tulisan yang utuh dan tidak bertentangan dengan ideologi media massa tersebut.



foto: Tinta Intens III, Fatih

Om Joy menambahkan bahwa artikel yang dikirim pun haruslah tidak berseberangan dengan ideologi media massa yang dituju. “Suatu media memiliki ideologi, jika tulisan kita tidak sesuai dengan ideologi atau pemikiran mereka maka tulisan kita tidak akan diterima,” bebernya dalam acara yang diselenggarakan TintaSiyasi.com.


foto: Tinta Intens III, Fatih

foto: Tinta Intens III, Rustam

 foto: Tinta Intens III, Rustam


foto: Tinta Intens III, Rustam

Dalam menulis opini Om Joy menambahkan bahwa terdapat lima anatomi yaitu title, statement, explanation, example dan summary. Pungkasnya ketika acara akan diakhiri oleh Bang Rustam Effendi selaku host acara.[]

Reporter: Ika Mawar

Posting Komentar

0 Komentar